Advertisement

Malaysia Siap Bikin Glasshouse Terbesar di Las Vegas Negeri Jiran

Dini Astari | Insertlive
Genting Higland
Malaysia Siap Bikin Glasshouse Terbesar di Las Vegas Negeri Jiran/Foto: Dini Astari
Jakarta -

Resorts World Genting merupakan salah satu destinasi wisata populer di Malaysia, tepatnya di wilayah Pahang, yang kerap dikunjungi wisatawan dari Indonesia.

Sebagai destinasi leisure terpadu, tempat wisata yang dijuluki Las Vegas Negeri Jiran ini menggabungkan atraksi kelas dunia, perhotelan, hiburan, dan pengalaman gaya hidup dalam satu kawasan.

Tempat wisata yang berada di ketinggian 1.800 hingga 1.865 meter di atas permukaan laut ini menawarkan destinasi belanja, hotel, taman bermain, hingga kasino.

Tahun 2026, tempat wisata ini segera memiliki fasilitas baru, yakni Eufloria, sebuah glasshouse terbesar di Malaysia yang akan segera diluncurkan di pertengahan tahun.

Advertisement

"Kami siap menyambut Indonesia untuk menemukan apa yang membuat Resorts World Genting benar-benar istimewa, dan kami yakin yang terbaik masih akan datang," kata Spencer Lee selaku Executive Vice President of Sales, Marketing & Public Relations, Resorts World Genting ditemui di kawasan Alam Sutera, Tangerang, Banten, Rabu (21/1).

Dirancang sebagai destinasi ekowisata ikonik, Eufloria menggabungkan lingkungan botani terkurasi, zona pengalaman interaktif, serta prinsip desain berkelanjutan untuk menghadirkan perjalanan multisensori yang memadukan wellness, edukasi, dan rekreasi.

Kehadiran Eufloria semakin memperkuat portofolio Resorts World Genting sebagai destinasi highland yang terus berevolusi dan relevan dengan preferensi wisatawan modern Indonesia yang mencari pengalaman bernilai, unik, dan ramah lingkungan.

Langkah ini diharapkan tidak hanya mendorong pertumbuhan pariwisata, tetapi juga menciptakan dampak ekonomi jangka panjang bagi Malaysia dan Indonesia.

(dia/fik)

Komentar

!nsertlive