Makin Akrab, El Putra Akui Belajar soal Skincare dari Leya Princy
Makin Akrab, El Putra Akui Belajar soal Skincare dari Leya Princy/Foto: Dini Astari
El Putra Sarira dan Leya Princy saat ini tengah akrab karena membintangi film Rangga & Cinta.
Tidak hanya dekat di lokasi syuting dan kegiatan promo, dua aktor muda ini juga dekat di luar lokasi dan saling berbagi mengenai hal-hal tentang kehidupan, termasuk perawatan wajah.
El mengakui sejak debut sebagai aktor dirinya mulai memperhatikan penampilan wajah dan tubuh dengan rutin menggunakan skincare.
Pria 21 tahun itu juga mengakui belajar macam-macam produk skincare dari Leya.
"Karena lagi sering di depan kamera biasanya orang-orang tim pakaikan makeup gitu, jadi sampe rumah tuh sering double cleansing, pakai micellar water." ungkap El Putra ditemui di peluncuran Light+ by Wardah di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Jumat (31/10).
"Iya (belajar skincare dari Leya)," akunya sambil tertawa.
El Putra Sarira dan Leya Princy/ Foto: Dini Astari |
Mendengar jawaban El, Leya tertawa malu-malu. Putri Ferry Maryadi ini pun mengakui bahwa dirinya masih belajar perihal dunia skincare.
"Sama aku juga masih belajar sih soal skincare," sahut Leya.
Sedangkan ditanya soal step skincare-nya sekarang, El Putra menjelaskan bahwa dia hanya menggunakan produk-produk basic, seperti sabun cuci muka dan pelembab wajah.
"Kalau buat cowok sih basic skincare sih, face wash, moisturizer, sama sun screen juga. Soalnya cowok kan sering kegiatan di luar," tutup El Putra.
Kapan Penggunaan Skincare Bisa Terlihat Hasilnya? Ini Kata Ahli
Selasa, 22 Jul 2025 20:00 WIB
Penting Banget, Inilah Urutan Memakai Skincare Lengkap Pagi dan Malam
Senin, 13 Jun 2022 22:30 WIB
Dabe BEAUTE, Mencetak 100 Milioner untuk Indonesia
Jumat, 29 Oct 2021 16:10 WIB
Keunggulan Skincare Bella Shofie, Bebas Jerawat dan Bikin Glowing
Selasa, 26 Oct 2021 13:20 WIB
01:34
Video: Rutinitas Pagi Mawar de Jongh Hingga Bongkar Suasana Hati
Sabtu, 01 Nov 2025 11:00 WIB
El Putra Jadi Suka Baca Buku Sastra gegara Perankan Rangga di 'Rangga & Cinta'
Jumat, 31 Oct 2025 21:45 WIB
Festival Beauty, Lifestye, hingga Parfum di Gelar Blok M Akhir Pekan Ini
Kamis, 30 Oct 2025 20:30 WIBTERKAIT
El Putra Sarira dan Leya Princy/ Foto: Dini Astari