Dukungan Kiky Saputri untuk Boiyen yang Tengah Hadapi Masalah
Dukungan Kiky Saputri untuk Boiyen yang Tengah Hadapi Masalah/Foto: InsertLive
Komika Kiky Saputri memberikan dukungan kepada sahabatnya, Boiyen, yang kini tengah menghadapi masalah.
Pernikahan Boiyen dengan suaminya, Rully Anggi Akbar, yang baru berlangsung beberapa bulan sudah diterpa masalah. Rully terjerat dalam dugaan kasus penipuan dan penggelapan dana investasi bisnis kuliner.
Rully dituding sudah melakukan penipuan dengan kerugian mencapai Rp400 juta. Atas hal tersebut, Kiky pun ogah berkomentar panjang. Ia mengaku tidak berhak memberikan komentar soal kasus tersebut.
"Aduh aku nggak berani berkomentar apa-apa dulu ya, karena aku belum tahu beritanya kayak gimana. Terus batasannya sejauh mana juga," ucap Kiky Saputri di Studio Trans 7, Jakarta Selatan pada Selasa (6/1).
Meski begitu, Kiky tetap memberikan dukungan pada Boiyen. Ia berharap pasangan pengantin baru itu bisa segera menyelesaikan masalahnya.
"Tapi yang pasti ya kita doain yang baik-baik aja buat Boiyen. Semoga cuma salah paham aja, semoga bisa diselesaikan baik-baik," lanjutnya.
Kiky juga meminta pihak Rully untuk bisa menjelaskan kronologi kejadian dugaan penipuan ini. Pasalnya hingga kini Rully maupun Boiyen masih diam dan belum memberikan tanggapan apap pun.
"Kita nggak bisa lihat sesuatu dari sebelah pihak aja. Apalagi zaman sosial media kan, kadang-kadang apa yang dimunculkan itu dipotong-potong, entah sebenarnya itu cuma dari pihak satu, pihak lainnya belum ngomong apa-apa gitu," tutur Kiky.
Kiky sendiri juga belum berkomunikasi dengan Boiyen setelah dugaan kasus penipuan dan penggelapan uang ini terungkap. "Belum, belum (ada komunikasi)," ucapnya.
Sebelumnya terungkap kabar bahwa pengusaha berinisial RF merasa sudah dirugikan oleh Rully Anggi Akbar. RF merasa tertipu lantaran janji bagi hasil dari bisnis kulinernya tidak kunjung dipenuhi.
(agn/fik)
Tangis Haru Boiyen di Momen Ijab Kabul, Kenang Perjalanan Cinta dengan Rully
Minggu, 16 Nov 2025 15:30 WIB
Bakal Nikah, Boiyen Bagikan Foto Prewedding dengan Kekasih
Jumat, 14 Nov 2025 19:45 WIB
Lagi Cari Jodoh, Boiyen Malah Diajak Pura-pura Pacaran
Jumat, 26 Jun 2020 18:40 WIB
Ditawari Rp500 Juta Sekali 'Kencan', Kiky Saputri: Sulit Ku Tolak
Jumat, 15 May 2020 18:52 WIB
7 FOTO
IN FRAME
Didandani Nagita Slavina, 7 Gaya Lily Sang Putri yang Modis dengan Outfit Branded
Senin, 05 Jan 2026 18:00 WIB
7 FOTO
IN FRAME
Lama Tak Muncul, 7 Potret Terbaru Manohara Go Public dengan YouTuber Denmark
Senin, 05 Jan 2026 22:30 WIB
Kata Ibu Angkat Ammar Zoni Soal Dokter Kamelia: Dia Tulus, Menerima Apa Adanya
Senin, 05 Jan 2026 15:30 WIBTERKAIT