Satukan 3 Budaya, Pernikahan Azriel Hermansyah & Sarah Menzel Disorot
Satukan 3 Budaya, Pernikahan Azriel Hermansyah & Sarah Menzel Disorot/Foto: Instagram @azriel_hermansyah
Rencana pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel belakangan menjadi sorotan. Pasalnya, pernikahan ini akan menyatukan keluarga dengan tiga latar belakang budaya, yakni Jerman, Bali, dan Jawa.
Bocoran ini diungkapkan oleh ibunda Azriel Hermansyah, Kris Dayanti. Menurut Kris Dayanti, persiapan utama yang harus dilakukan oleh keluarga sebelum pernikahan adalah saling membuka diri terhadap perbedaan budaya yang ada.
"Prepare-nya karena kami akan exchange culture (pertukaran budaya)," ungkap Kris Dayanti saat ditemui di Studio Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (24/11).
Hal ini karena Sarah Menzel diketahui memiliki darah Jerman, serta kental dengan adat dan kultur Bali, sementara Azriel berasal dari latar belakang budaya Jawa. Kris Dayanti menekankan pentingnya untuk saling terbuka dan menghormati.
"Jadi kita harus membuka diri, membuka mata hati, merespons yang baik. Mereka adalah keluarga besar yang harus kita hormati," jelas Kris Dayanti.
Soal waktu pelaksanaan pernikahan, Kris Dayanti memberikan sinyal bahwa hari spesial putranya dan sang kekasih kemungkinan besar akan digelar pada tahun 2026. Diva Pop Indonesia itu mengungkapkan bahwa sang putra ingin menyelesaikan pendidikannya terlebih dahulu.
"Kayaknya Azriel masih mau selesaiin kuliah dulu, karena dia mau terjun ke politik 2026. Mudah-mudahan awal, akhir tahun yang baik di tahun 2026, atau ya secepatnya di tahun kapan pun yang mereka pilih," ujar Kris Dayanti.
Kris Dayanti pun menegaskan dirinya tak memberikan tekanan apa pun kepada Azriel dan Sarah soal pernikahan mereka. Penyanyi itu mengaku sebagai orang tua hanya mempersiapkan tabungan untuk mendukung anak-anaknya.
"Tabungan. Orang tua itu tabungan," pungkas Kris Dayanti.
(asw/and)
Kris Dayanti Ungkap Tantangan Terbesar Soal Persiapan Pernikahan Azriel Hermansyah
Senin, 24 Nov 2025 16:00 WIB
Kris Dayanti Bocorkan Rencana Pernikahan Azriel dan Sarah
Selasa, 02 Jul 2024 16:45 WIB
Jadi Alasan Tunda Pernikahan, Sarah Menzel Calon Istri Azriel Kuliah di Mana?
Rabu, 03 Jul 2024 13:00 WIB
Sikap Kris Dayanti ke Pacar Azriel Hermansyah Jadi Sorotan
Jumat, 23 Feb 2024 13:00 WIB
Lirik Lagu Get Yo Boy - Summer Walker & 21 Savage
Minggu, 23 Nov 2025 21:30 WIB
Aku, Wastra dan Kisah: Perpaduan Memukau Fashion dan Budaya dari Indonesia Timur
Minggu, 23 Nov 2025 20:00 WIB
Raih Aktris Terbaik FFI 2025, Sheila Dara Ditemani Vidi Aldiano: Suami Saya Selamanya
Jumat, 21 Nov 2025 11:45 WIBTERKAIT