Ahmad Dhani Akui Selingkuh tapi Tak Pakai Hati, Mulan Jameela: tapi Pakai Body

Rumah tangga Ahmad Dhani dan Mulan Jameela yang selama ini terlihat adem ayem, mendadak kembali menjadi sorotan usai video lama keduanya kembali viral di media sosial.
Dalam video tersebut, Mulan blak-blakan mengaku berkali-kali diselingkuhi Dhani.
Momen mengejutkan itu terjadi saat Mulan menjadi bintang tamu dalam sebuah talkshow yang dipandu Melaney Ricardo.
Dalam video yang diunggah akun @nataliasamosir84 pada Minggu (20/7), Melaney awalnya bertanya dengan nada santai namun serius kepada Mulan.
"Pernah nggak diselingkuhi saat nikah sama Dhani?," tanya Melaney.
Tanpa ragu, Mulan menjawab dengan kalimat yang membuat semua yang mendengarnya tercengang.
"Berapa puluh kali!," jawab Mulan sambil tertawa getir.
Pengakuan mengejutkan itu membuat Melaney Ricardo kaget bukan main.
Melaney bahkan mengaku salut atas ketegaran hati Mulan yang bisa tetap menerima dan memaafkan sang suami.
"Nggak semua perempuan lo bisa punya hati untuk bisa memaafkan," ujar Melaney.
Namun yang tak kalah mengejutkan adalah reaksi santai Ahmad Dhani yang juga hadir dalam kesempatan tersebut.
Alih-alih membantah atau meminta maaf, mantan suami Maia Estianty itu justru memberikan jawaban yang nyeleneh namun membuat suasana studio hening sejenak.
"Tapi kan aku nggak pakai hati!," ujar Dhani enteng.
Pernyataan Dhani langsung disambar oleh Mulan yang tak kalah tajam menyindir.
"Enak aja, tapi kan pakai body!," sahut Mulan dengan ekspresi setengah bercanda, setengah getir.
Video itu langsung memicu beragam reaksi dari para pengguna media sosial.
Banyak netizen menyoroti sikap Mulan yang dianggap terlalu sabar. Namun, ada pula yang memuji keberaniannya mengungkap luka lama dengan jujur.
Tak sedikit juga yang menyentil Dhani karena respons yang dianggap tak menunjukkan penyesalan.
(ikh/fik)
Ahmad Dhani Unggah Foto Lawas, Mulan Jameela: Oh, Jadi Ini ...
Selasa, 12 Dec 2023 14:00 WIB
Mulan Jameela & Ahmad Dhani Sama-sama Pencemburu, Ungkap Cara Jaga Hubungan
Minggu, 19 Nov 2023 21:31 WIB
Terungkap, Ahmad Dhani & Mulan Jameela Sudah Sah Nikah Secara Negara
Kamis, 21 Jul 2022 17:55 WIB
Heboh Ahmad Dhani dan Mulan Pisah Rumah, Begini Kesaksian Tetangga
Rabu, 10 Feb 2021 23:00 WIBTERKAIT