Reaksi Menohok Rizky Billar Saat Lesti Kejora Disebut Bisa Lebih Sukses Tanpa Dirinya

InsertLive | Insertlive
Rabu, 09 Jul 2025 10:00 WIB
Lesti Kejora dan Rizky Billar Reaksi Menohok Rizky Billar Saat Lesti Kejora Disebut Bisa Lebih Sukses Tanpa Dirinya (Foto: Instagram @rizkybillar/ @lestikejora)
Jakarta, Insertlive -

Viral sebuah cuitan di media sosial yang menyebut karier Lesti Kejora bisa lebih melejit jika tidak menikahi Rizky Billar. Akun tersebut menuliskan drama rumah tangga Lesti dan Billar membuat sang pedangdut memiliki haters.

"Bitter truth. Ya karena Lesti itu talented, tanpa Billar kariernya bisa lebih melejit sebenarnya mungkin bisa mencapai level Elvi Sukaesih atau malah melebihi sayang drama rumah tangganya bikin dia punya hater. Realita ini nggak kesentuh warga X yang cuma hidup via online," cuitan akun @Ade*** di X.

Rizky Billar terpancing oleh cuitan tersebut. Billar lantas membalas unggahan tersebut dengan reaksi menohok. Ia menegaskan bahwa setelah menikah, Lesti justru lebih berkembang sebagai penyanyi.

ADVERTISEMENT

"Jump in karena ada fans yang share ini ke gua. Lu nggak bisa compare legenda dangdut karena nggak tahu in the future apa yang akan terjadi," tulis Rizky Billar.

IKUTI QUIZ

"Lu bisa gua jabarkan secara panjang lebar impact gua terhadap Lesti, tapi yang gue ketik di sini secara garis besar dan yang perlu gua highlight saja ya," lanjutnya.

Rizky Billar membeberkan sejumlah pencapaian Lesti Kejora yang diraih bersama usahanya. Rizky Billar banyak terlibat dalam strategi marketing dan bisnis yang mendulang penghasilan Lesti Kejora sebagai penyanyi.

Menurut Billar, Lesti bisa mengurangi hampir setengah dari potongan manajemen setelah menikah dengannya. Mereka juga membangun perusahaan induk bernama Leslar Holding yang bervaluasi ratusan miliar hingga dibeli investor sebesar 5 persen pada 2022.

"Gua punya marketing yang bisa nge-grab brand dengan angka yang bagus saat itu, belum lagi setelah sama gua, kita punya PH di mana kita bisa jual program dan bukan hanya sebagai talent saat itu," tambah Rizky Billar.


"Dan dari income di atas bisa nge-cover Lesti tanpa harus nyanyi bertahun-tahun fyi," sambungnya.

Setelah menikah dengan Rizky Billar, Lesti tidak hanya aktif sebagai penyanyi, tetapi juga Excecutive Producer dan komisaris di Leslar Holding dan deretan bisnis mereka.

"Anda bilang Lesti stuck setelah sama saya? Ah mungkin anda terlalu banyak ngikutin akun gosip," tegasnya.

Menurut Billar, talenta akan sulit berkembang tanpa strategi yang baik. Ia pun bangga bisa menjadi bagian dari perjalana Lesti menuju kesuksesan.

"Gua bangga setelah sama gua dia memiliki motivasi lebih untuk expand terhadap apa yang mesti dia capai. Dari mulai bikin lagu, lebih sering tampil tidak hanya di 1 stasiun televisi dan yang jelas makin 'kaya' ya," ungkap Billar.

"Yang jelas bagi gua, kami sebagai pelaku senin di industri ini tidak lama, jadi ya sebisa mungkin kami mengoptimalkan semua sektor dimonetisasiin," jelasnya.

(KHS/KHS)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER