Jatuh dari Kuda Saat Syuting Film, Dian Sastro: Untung Nggak Keinjek
Jatuh dari Kuda Saat Syuting Film, Dian Sastro: Untung Nggak Keinjek/Foto: dok Instagram therealdisastr
Dian Sastro rupanya memiliki kisah mengerikan ketika proses syuting 'Esok Tanpa Ibu'.
Dalam proses syuting, Dian Sastro mengalami kecelakaan kecil ketika mencoba menaiki kuda yang ada saat syuting di Lembang.
"Ceritanya mau nostalgia kan naik kuda di puncak," kata Dian Sastro saat melakukan konferensi pers.
"Tiba-tiba kudanya denger knalpot mobil kru yang pindah dan dia stres. Kudanya dari duduk sampai berdiri karena stres," lanjutnya.
Beruntung, Dian Sastro tidak terinjak oleh kuda yang tiba-tiba berdiri karena kaget.
"Untung nggak keinjek," kata Dian lagi.
Tak panik, Dian Sastro menenangkan kuda yang kaget karena knalpot mobil kru.
Hal ini dituturkan Ringgo Agus Rahman yang menjadi saksi.
"Dia masih mau menenangkan kudanya padahal udah jatuh dan dia masih usap-usap tuh kuda," kata Ringgo.
"Kan kita mau selamatkan dia tapi dia nenangin kudanya harusnya kan dia dulu yang ditenangin biar kudanya yang cari ketenangan sendiri," papar Ringgo yang membuat Dian tertawa.
(dis/KHS)
Terinspirasi Dian Sastro, Pedangdut Trindah Sinungan Terjun ke Dunia Akting
Rabu, 07 May 2025 21:31 WIB
Main 'Gadis Kretek', Dian Sastro Tak Bisa Nongkrong hingga Suami Ogah Nonton
Senin, 13 Nov 2023 10:20 WIB
Pusingnya Dian Sastro Jadi Produser Sekaligus Pemain 'GURU-GURU GOKIL'
Selasa, 21 Jan 2020 22:46 WIB
Jelang Usia Kepala 4, Dian Sastro Jajal Akting di Film Laga
Senin, 19 Aug 2019 10:07 WIB
TERKAIT